News Ticker

Ini Dia Sejuta Manfaat Jahe Untuk Kesehatan

By Fatur - Kamis, 01 Desember 2016 No Comments


Jahe merupakan salah satu jenis tanaman rimpang dengan banyak manfaat bagi manusia. Terlebih saat musim dingin datang, mengkonsumsi seduhan jahe hangat merupakan pilihan yang tepat mengusir hawa dingin yang berlebihan. Selain itu jahe juga merupakan salah satu jenis tanaman populer di pakai untuk pengobatan herbal.

Kandungan jahe
a.    Energi
b.    Karbohidrat
c.    Kalsium
d.    Protein
e.    Lemak
f.     Zat besi
g.   Vitamin A
h.    Vitamin B1
i.     Vitamin C
j.     Fosfor

Manfaat jahe bagi kesehatan
Jika melihat kandungan sehat yang terdapat pada rimpang jahe, maka tak heran jika tanaman jahe ini memiliki banyak manfaat buat kesehatan tubuh manusia. Yang mana beberap di antaranya adalah seperti yang tercantum di bawah ini.

1.    Demam dan batuk
Di musim penghujan, jenis penyakit ini memang cukup banyak dialami, terutama pada mereka dengan daya tahan tubuh yang lemah. Penggunaan jahe mampu mengurangi resiko terkena demam dan batuk melalui kandungan gingerolnya.

2.    Perut buncit
Perut buncit menjadi salah satu masalah yang dapat membuat penampilkan kurang menawan. Mengonsumsi jahe secara rutin sebelum makan, mampu mengurangi resiko terjadinya perut buncit karena dapat melancarkan sistem metabolisme dalam tubuh.

Dengan adanya peningkatan metabolisme, pembakaran kalori juga akan lebih meningkat sehingga bisa menjadikan perut yang buncit kembali rata.

3.    Menurunkan tekanan darah
Konsumsi jahe mampu merangsang terlepasnya hormon adrenalin sekaligus memperlebar pembuluh darah dalam tubuh. Dengan demikian, aliran darah dapat menjadi lebih lancar dan berdampak positif pada kinerja jantung dalam fungsinya sebagai pemompa darah.

4.    Sakit gigi
Sakit gigi merupakan salah satu gangguan kesehatan yang disebabkan oleh bakteri. Jika memang demikian, tidak ada salahnya jika anda mengonsumsi air jahe secara rutin untuk mencegah datangnya gangguan kesehatan yang satu ini.

Jahe sendiri mengandung anti jamur dan anti bakteri yang bagus untuk mencegah datangnya sakit gigi.

5.    Siklus haid yang tidak teratur
Penggunaan jahe mampu membuat siklus haid menjadi lebih lancar. Di negeri China, ramuan jahe yang dicampur dengan gula merah dalam teh, banyak digunakan sebagai pelancar haid sekaligus pengurang rasa nyeri saat haid datang.

6.    Mabuk perjalanan
Mabuk perjalanan menjadi salah satu masalah yang cukup mengganggu terlebih dalam perjalanan panjang. Bagi anda yang mengalami mabuk perjalanan, tidak ada salahnya mengonsumsi jahe untuk meredakan rasa mual serta jet lag yang dirasakan.

7.    Membuat tubuh lebih perkasa
Bagi seorang pria, konsumsi jahe dapat membuat tubuh menjadi lebih perkasa. Jahe sendiri mengandung inklamasi yang secara efektif dapat membantu anda dalam membangun otot terutama pada bagian lengan.

Tidak hanya itu, konsumsi jahe juga dapat mengurangi rasa sakit pada otot akibat aktivitas berat ataupun latihan fisik yang berlebihan.

8.    Berat badan berlebih
Berat badan berlebih bukan hanya mengurangi pesona dalam masalah penampilan melainkan juga menurunkan rasa percaya diri. Jika memang demikian, maka tidak ada salahnya jika anda menggunakan jahe untuk membantu penurunan berat badan anda.


9.    Melancarkan peredaran darah
Jahe mengandung gingerol yang bersifat antikoagulan sehingga dapat mencegah terjadinya penggumpalan darah. Alhasil, kandungan jahe yang satu ini dapat mencegah terjadinya penyumbatan pembuluh darah yang berakibat pada stroke serta serangan jantung.

Selain di atas, sebenarnya masih banyak lagi manfaat dari jahe ini untuk kesehatan manusia. Untuk itu tak ada salahnya jika ada sisa tanah kosong di pekarangan rumah anda, di tanami tumbuhan rimpang ini.

No Comment to " Ini Dia Sejuta Manfaat Jahe Untuk Kesehatan "